Wanita ini Murka Setelah Terima `Bon` Pizza Hut

Seorang konsumen Pizza Hut Singapura murka, setelah menerima bon pembayaran dengan tulisan 'Pink Fat Lady' (Si Nyonya Pink Gemuk).



Tak terima dengan penghin*an itu, konsumen wanita yang bernama Aili Si itu langsung mengunggah foto dari bon pembayaran ke laman Facebook Pizza Hut.

"Saya tidak habis pikir ini bukan hal yang terpuji yang dilakukan staf anda untuk menggambarkan saya dalam bon," tulis Aili.

"Sebagai pelanggan saya berharap menerima perlakukan baik. Saya berharap ada permintaan maaf atas dari staf anda dan juga Pizza Hut."

"Saya merasa terhina. Ada masalah apa dengan ukuran badan saya? Saya membayar pizza yang saya makan, tidak gratis," imbuhnya.

Melihat postingan itu, Pizza Hut buru-buru melayangkan permintaan maaf atas penghinaan yang dilakukan salah satu stafnya di Pizza Hut Bukit Merah, Singapura, Minggu lalu.

"Kejadian ini bertentangan dengan kebijakan dan juga nilai perusahaan. Kami tidak akan menolerir perilaku atau tindak apapun yang menghina orang lain," tulis Pizza Hut di laman Facebook-nya.

(Ism, Sumber: Emirates 247)

0 Response to "Wanita ini Murka Setelah Terima `Bon` Pizza Hut"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel