Gas Tidak Sesuai, Ada yang Nakal Lapor ke Nomor ini
Diberitakan sebelumnya, harga elpiji tabung 12 kg mengalami lonjakan di beberapa tempat. Lonjakan harga terjadi karena suplai atau pasokan dari supplier mengalami keterlambatan.
"Tidak ada kelangkaan dan tidak ada kenaikan harga elpiji, kalau ada agen elpiji yang berani menaikkan harga secara sepihak segera laporkan kami, SMS saya, atau telepon ke 500-000," ujar Vice President Corporate Communication PT Pertamina, Ali Mundakir, ketika dihubungi wartawan, Jumat (7/6/2013).
"Harga elpiji 12 kg mengalami kenaikan sejak 2 minggu terakhir. Lonjakan harga dikarenakan pasokan minim dan supplier," ungkap Samsudi.
Saat ini harga elpiji ukuran 12 kg berkisar Rp 85.000/tabung hingga Rp 90.000/tabung. Padahal harga normal elpiji ukuran 12 Kg hanya Rp 75.000/tabung.
Ia pun sudah menghubungi pihak supplier terkait kejadian ini. Namun sampai saat ini belum ada tanggapan. "Saat ini elpiji (12 Kg) kosong, kita sudah hubungi pihak supplier namun selalu mail box dan tidak ada tanggapan. Dua minggu ini elpiji ukuran 12 kg kosong dan kita kehilangan banyak omzet penjualan," cetusnya.
Keterlambatan pasokan suplai juga dialami oleh elpiji ukuran 3 kg. Samsudi menuturkan imbas dari keterlambatan pasokan ini harga elpiji ukuran 3 kg naik Rp 1.000/tabung.
"Elpiji kecil juga agak susah, 2 hari sekali suplai pasokannya datang dan harga isinya juga naik dari Rp 13.500 menjadi Rp 14.000 karena suplai kurang. Di tingkat pengecer harganya melonjak dari Rp 15.000/tabung menjadi Rp 16.000/tabung bahkan ada juga yang Rp 17.000. Memang yang parah itu elpiji ukuran 12 kg barangnya susah dicari," tandasnya.
Sementara itu, seorang pembeli elpiji ukuran 12 kg, Aida juga membenarkan kelangkaan elpiji ukuran 12 kg. Menurutnya hampir semua pengecer elpiji juga mengalami hal yang sama. "Semua pengecer juga kosong stoknya. Kemudian imbasnya harga naik dan konsumen yang disusahkan," sahutnya.
sumber | iniunic.blogspot.com | http://finance.detik.com/read/2013/06/07/141015/2267097/1034/pertamina-ada-agen-elpiji-yang-naikkan-harga-lapor-ke-nomor-500-000?f9911023
0 Response to "Gas Tidak Sesuai, Ada yang Nakal Lapor ke Nomor ini"
Post a Comment